87 Soal (Pilihan Ganda) Lembaga Sosial dan Jawaban

Kumpulan Soal Pilihan Ganda Materi Lembaga Sosial


1. Unsur-unsur lembaga keluarga yang berkaitan dengan ideologi adalah ….
A. Kasih sayang
B. Kendaraan
C. Izin kawin
D. Keturunan

Jawaban:  
C. Izin kawin


2. Sebuah lembaga sosial akan berjalan baik apabila ....
A. Memelihara pola pencapaian tujuan
B. Mengatur adaptasi
C. Dapat melaksanakan fungsinya
D. Mendefinisikan adaptasinya

Jawaban:
C. Dapat melaksanakan fungsinya


3. Di bawah ini merupakan lembaga sosial terkecil, yaitu...
A. Masyarakat
B. Keluarga
C. Lembaga politik
D. Negara

Jawaban:  
B. Keluarga


4. Pengertian lembaga sosial adalah ...
A. Seluruh sistem norma yang terbentuk atas dasar tujuan dan fungsi tertentu di kehidupan masyarakat
B. Prilaku yang bisa diterima pada situasi tertentu dalam kehidupan masyarakat pada suatu daerah
C. Suatu proses antar individu dengan individu dalam mencapai tujuan dengan menggunakan cara kekerasan dan ancaman
D. Suatu sikap mental dari seseorang yang disembunyikan dari orang lain terhadap unsur-unsur kebudayaan pada suatu golongan masyarakat tertentu

Jawaban:  
A. Seluruh sistem norma yang terbentuk atas dasar tujuan dan fungsi tertentu di kehidupan masyarakat


5. Lembaga pendidikan merupakan bagian dari lembaga sosial yang sengaja dibentuk untuk memenuhi tujuan tertentu, yang dikenal dengan ….
A. Eresvive institutions
B. Enacted institutions
C. Regulative institutions
D. Basic institutions

Jawaban:  
B. Enacted institutions


6. Berikut ini yang bukan ciri-ciri umum lembaga sosial, yaitu
A. Lembaga sosial memiliki kekekalan tertentu yang biasanya berlangsung lama
B. Lembaga sosial memiliki tujuan tertentu
C. Lembaga sosial memiliki alat
D. Lembaga sosial memaksa untuk melakukan sesuatu

Jawaban:  
D. Lembaga sosial memaksa untuk melakukan sesuatu


7. Beberapa lembaga sosial dan fungsinya:
1. Perguruan Tinggi berfungsi menciptakan tenaga ahli
2. Kejaksaan berfungsi dalam melakukan penuntutan perkara
3. Koperasi berfungsi dalam menyejahterakan anggotanya
4. Tokoh agama berfungsi dalam pencerahan keimanan dan ketaqwaan
Lembaga yang bertujuan langsung untuk menciptakan tertib hidup dalam masyarakat adalah ....
A. 1 dan 2
B. 1 dan 3
C. 2 dan 3
D. 2 dan 4

Jawaban:  
D. 2 dan 4


8. Lembaga sosial yang ditentang oleh masyarakat disebut dengan ….
A. Basic institutions
B. Subsidiary institutions
C. Resticted institutions
D. Unsanctioned institutions

Jawaban:  
D. Unsanctioned institutions


9. Lembaga agama berfungsi untuk mengatur kehidupan masyarakat dalam hubungan dengan Tuhan dan sesama. Pada hakikatnya tujuan pembentukan lembaga agama tersebut adalah ........
A. Mencapai kebahagiaan hakiki dalam kehidupan
B. Meningkatkan kesejahteraan secara material
C. Mendorong prestasi individu dalam bekerja
D. Membantu dalam pelestarian budaya

Jawaban:
A. Mencapai kebahagiaan hakiki dalam kehidupan


10. Lembaga sosial merupakan perbuatan, cita-cita, sikap, dan perlengkapan kebudayaan yang dimiliki sikap kekal serta bertujuan memenuhi kebutuhan masyarakat. Definisi lembaga sosial tersebut tersebut dikemukakan oleh ….
A. Selo Soemardjan
B. C. H. Page
C. Soerjono Soekanto
D. W.G. Summer

Jawaban:   
D. W.G. Summer


11. Aa Gym adalah anak seorang tentara yang tinggal di lingkungan Kauman dan kuliah di perguruan tinggi umum. Ia belajar ngaji pada seorang ajengan. Meskipun memiliki beberapa jenis usaha bisnis, ia lebih dikenal dan dihormati sebagai seorang dai atau ustadz. Jenis saluran mobilitas yang digunakan adalah …
A. Angkatan bersenjata
B. Lembaga keagamaan
C. Lembaga pendidikan
D. Organisasi politik

Jawaban:  
B. Lembaga keagamaan


12. Fungsi lembag pendidikan yang lebih dikenal dengan proses transmisi kebudayaan pada generasi berikutnya adalah fungsi ….
A. Kreatif
B. Evaluatif
C. Konservatif
D. Laten

Jawaban:  
C. Konservatif


13. Dani adalah seorang siswa yang pandai tetapi kurang mampu. Ia mendapat beasiswa untuk melanjutkan pendidikan sampai sarjana. Setelah lulus, ia diterima diperusahaan besar dengan posisi sebagai manager. Berdasarkan uraian tersebut, lembaga pendidikan berperan untuk ….
A. Memberikan beasiswa
B. Melakukan mobilitas vertikal
C. Mewariskan budaya leluhur
D. Membuka lapangan kerja baru

Jawaban:  
B. Melakukan mobilitas vertikal


14. Peran lembaga agama adalah mengatur kehidupan manusia dalam memenuhi ....
A. Kebutuhan secara tertib dan teratur
B. Kebutuhan spiritual
C. Kebutuhan hidup sehari-hari
D. Sikap tenggang rasa dan toleransi

Jawaban:  
B. Kebutuhan spiritual


15. Gereja, masjid dan pura termasuk dalam ...
A. Lembaga sosial
B. Asosiatif
C. Institusi
D. Departemen

Jawaban:  
A. Lembaga sosial


16. Lembaga sosial yang digunakan untuk mencukupi kebutuh-
An hidup bermasyarakat adalah ....
A. Lembaga keluarga
B. Lembaga ekonomi
C. Lembaga agama
D. Lembaga sekolah

Jawaban:  
B. Lembaga ekonomi


17. Wujud konkrit lembaga sosial disebut ....
A. Norma
B. Asosiasi
C. Pranata sosial
D. Organisasi sosial

Jawaban:
C. Pranata sosial


18. Fungsi lembaga sosial yang tidak disadari keberadaannya dan tidak menjadi tujuan utama masyarakat disebut fungsi ….
A. Laten
B. Manifest
C. Konservatif
D. Evaluatif

Jawaban:  
A. Laten


19. Pendekatan-pendekatan yang dilakukan untuk memperlajari lembaga sosial dengan meneliti sejarah dan perkembangan lembaga sosial disebut analisis ….
A. Komparatif
B. Fungsional
C. Historis
D. Kuantitatif

Jawaban:  
C. Historis


20. Lembaga sosial yang dibangun untuk memenuhi kebutuhan hidup, bersifat informal, dan berfungsi untuk pewarisan budaya secara alamiah adalah ….
A. Keluarga
B. Sekolah
C. Pasar
D. Partai

Jawaban:
A. Keluarga


21. Fungsi lembaga keluarga yang paling alami adalah ….
A. Mendidik anak
B. Membahagiakan kerabat
C. Mewariskan budaya
D. Melanjutkan keturunan

Jawaban:  
D. Melanjutkan keturunan


22. Perhatikan pernyataan berikut !
1) Tempat ibadah harus dirawat dengan baik
2) Orang tua mengajarkan anak untuk disiplin waktu
3) Petugas tata usaha mencatat jumlah inventaris sekolah
4) Untuk mencukupi kebutuhan dibutuhkan modal
Pernyataan yang menunjukkan alat kelengkapan lembaga agama dan pendidikan ditunjukkan oleh nomor ...
A. 1) dan 2)
B. 1) dan 3)
C. 2) dan 3)
D. 3) dan 4)

Jawaban:  
A. 1) dan 2)


23. Kemakmuran masyarakat akan terwujud jika setiap warga dibatasi hak miliknya pembatasan tersebut akan memberikan peluang bagi warga yang miskin untuk mendapatkan kebutuhan hidupnya. Paham dalam lembaga ekomomi yang membatasi individu dalam menumpuk kekayaan adalah sosialisme. Fungsi lembaga ekonomi dalam contoh tersebut adalah ….
A. Mengatur jumlah hak miliki negara
B. Mengatur kebutuhan hidup rakyat
C. Menciptakan kemakmuran rakyat
D. Melindungi golongan yang kaya

Jawaban:  
B. Mengatur kebutuhan hidup rakyat


24. Yang bukan termasuk syarat sistem norma bisa dikategorikan sebagai lembaga sosial adalah ...
A. Hampir semua anggota masyarakat menerima norma itu
B. Norma mampu menjiwai semua warga di dalam sistem sosial
C. Norma mulai ditinggalkan oleh masyarakat karena sudah ketinggalan jaman
D. Norma memiliki sanksi atau hukuman yang mengikat bagi setiap anggota masyarakat

Jawaban:
C. Norma mulai ditinggalkan oleh masyarakat karena sudah ketinggalan jaman


25. Lembaga sosial adalah suatu tata cara yang telah diciptakan untuk mengatur hubungan antarmanusia yang tergabung dalam suatu kelompok masyarakat. Hal tersebut dikemukakan oleh ….
A. W.G. Summer
B. Mac. Iver dar Page
C. Bruce C. Cohen
D. Soerjono Soekanto

Jawaban:  
B. Mac. Iver dar Page


26. Yang bukan termasuk fungsi lembaga sosial yaitu : ...
A. Memberi pedoman bagi anggota masyarakat
B. Menjaga keutuhan dan persatuan masyarakat
C. Menambah jumlah anggota masyarakat pada suatu daerah
D. Menjadi pedoman dalam mengadakan sistem pengendalian sosial atau kontrol sosial

Jawaban:  
C. Menambah jumlah anggota masyarakat pada suatu daerah


27. Lembaga pendidikan (kursus) Bahasa Inggris, memasak, dan sejenisnya, merupakan
Lembaga pendidikan non-formal. Fungsi lembaga tersebut adalah memberikan ....
A. Ilmu pengetahuan dan teknologi
B. Modal keterampilan praktis untuk hidup
C. Keahlian yang diperlukan oleh pemerintah
D. Teori dan cara hidup dalam masyarakat

Jawaban:
B. Modal keterampilan praktis untuk hidup


28. Apa yang dimaksud dengan lembaga sosial?
A. Organisasi yang mengurus kepentingan politik
B. Struktur yang mengatur perilaku masyarakat
C. Bisnis swasta yang bertujuan mencari keuntungan
D. Tempat ibadah yang disetujui oleh negara

Jawaban: 
B. Struktur yang mengatur perilaku masyarakat


29. Fungsi utama lembaga sosial adalah:
A. Menghasilkan keuntungan ekonomi
B. Menjaga keseimbangan alam
C. Mengatur interaksi sosial
D. Menyediakan hiburan masyarakat

Jawaban: 
C. Mengatur interaksi sosial