15 Soal Seni Rupa Beserta Jawaban

Kumpulan Soal Pilihan Ganda Materi Seni Rupa


1. Unsur fisik seni rupa yang merupakan gabungan titik-titik yang bersambung, yaitu ….
A. Warna
B. Garis
C. Volume
D. Tekstrur

Jawaban:   
B. Garis


2. Salah satu jenis karya seni rupa terapan adalah seni kriya yang disebut juga….
A. Desain
B. Seni grafis
C. Kerajinan tangan
D. Arsitektur

Jawaban:    
C. Kerajinan tangan


3. Patung “Kuda Berlari” yang terdapat di pintu gerbang kompleks perumahan Citra Garden-Padang Bulan Medan adalah seni rupa……
A. Setengah dimensi
B. Satu dimensi
C. Dua dimensi
D. Tiga dimensi

Jawaban:    
D. Tiga dimensi


4. Patung yang dibuat dengan tujuan untuk memperingati jasa seseorang, kelompok, atau peristiwa bersejarah disebut patung ....
A. Religi
B. Dekorasi
C. Arsitektur
D. Monumen

Jawaban:    
D. Monumen


5. Proses gambar yang dibuat dengan pewarnaan manual atau dengan komputer dengan halus sehigga gambar pun terlihat seperti aslinya disebut gambar….
A. Rendering
B. Tembus
C. Potongan
D. Dekorasi

Jawaban:    
A. Rendering


6. Batik yang motifnya dibuat dengan hanya menggunakan tangan disebut….
A. Batik tulis
B. Batik cap
C. Batik pekalongan
D. Batik ikat

Jawaban:    
A. Batik tulis


7. Yang termasuk karya seni rupa murni adalah….
A. Cangkir
B. Rumah
C. Kursi
D. Patung

Jawaban:    
D. Patung


8. Salah satu contoh karya seni rupa sebagai kebutuhan akan benda pakai adalah ....
A. Lukisan
B. Gambar
C. Kaligrafi
D. Kursi

Jawaban:    
D. Kursi


9. Corak yang merupakan tiruan dari bentuk alam disebut...
A. Representatif
B. Deformatif
C. Abstrak
D. Geometris

Jawaban:  
A. Representatif


10. Corak yang merubah bentuk alam, diubah menurut imajinasi, gagasan dan kreativitas senima disebut...
A. Representatif
B. Deformatif
C. Abstrak
D. Motif benda mati

Jawaban:  
B. Deformatif


11. Aliran/gaya seni rupa yang penggambarannya sesuai dengan keadaan jiwa perupanya yang spontan pada saat melihat objek disebut ....
A. Kubisme
B. Impressionisme
C. Surealisme
D. Ekspresionisme

Jawaban:  
D. Ekspresionisme


12. Garis yang bersudut dapat menciptakan kesan….
A. Lamban
B. Tenang
C. Statis
D. Tajam

Jawaban:  
D. Tajam


13. Gagasan yang dituangkan dalam bentuk gambar untuk dikembangkan lebih lanjut disebut ….
A. Sketsa
B. Studi
C. Kriya
D. Diari

Jawaban:  
A. Sketsa


14. Setiap hiasan bergaya geometrik atau yang lainnya,yang dibuat pada suatu bentuk dasar dari hasil kerajinan tangan dan arsitektur disebut...
A. Ornamen
B. Sampul buku
C. Ilustrasi
D. Iklan

Jawaban:  
A. Ornamen


15. Gaya seni yang menekankan pada pergerakan, dinamika, dan penggunaan warna-warna cerah adalah ciri dari seni apa?
A) Seni rupa impresionis
B) Seni rupa realis
C) Seni rupa futuris
D) Seni rupa ekspresionis

Jawaban: 
C) Seni rupa futuris