17 Soal (Essay) Sumber Energi Beserta Jawaban

Kumpulan Soal (Uraian) Materi Sumber Energi 

1. Jelaskan apa yang dimaksud dengan sumber energi?

Jawaban:
Sumber Energi adalah sesuatu yang dapat menghasilkan Energi, baik secara langsung maupun melalui proses konversi atau transformasi


2. Apa saja 10 perubahan energi?

Jawaban:
1. Energi Listrik Menjadi Energi Panas
2. Energi Listrik Menjadi Kimia
3. Perubahan Energi Listrik Menjadi Energi Gerak
4. Energi Listrik Menjadi Energi Cahaya
5. Energi Listrik Menjadi Energi Bunyi
6. Perubahan Energi Gerak Menjadi Energi Panas
7. Energi Gerak Menjadi Energi Bunyi
8. Energi Gerak Menjadi Energi Listrik.
9. Perubahan Cahaya Menjadi Energi Listrik
10. Energi Cahaya Menjadi Energi Kimia
11. Energi Cahaya Menjadi Energi Panas
12. Perubahan Energi Kimia Menjadi Energi Listrik
13. Energi Kimia Menjadi Energi Panas
14. Energi Kimia Menjadi Energi Gerak
15. Perubahan Energi Panas Menjadi Energi Listrik
16. Energi Panas Menjadi Energi Listrik
17. Energi Potensial Menjadi Energi Gerak
18. Perubahan Energi Nuklir Menjadi Energi Listrik
19. Energi Mobilitas Menjadi Energi Listrik
20. Energi Listrik Menjadi Energi Cahaya dan Panas


3. Apa saja manfaat dari sumber energi?

Jawaban:
Sebagai salah satu makhluk hidup, manusia membutuhkan energi untuk melakukan aktivitas-aktivitasnya. Seperti misalnya bergerak, bernapas, mendorong benda, dan mengerjakan banyak hal lainnya. Manusia memiliki energi yang berasal dari makanan yang dimakannya, sehingga makanan dapat disebut sumber energi.


4. Apa sumber energi bagi makhluk hidup?

Jawaban:
Makanan adalah sumber energi yang sangat vital bagi makhluk hidup manapun. Tanpa adanya makanan dan minuman, manusia tidak dapat melangsungkan hidupnya.


5. Apa saja 5 Energi Alternatif?

Jawaban:
Contoh sumber energi yang dapat diperbarui:
Mulai dari energi biomassa, energi air, energi angin, energi panas bumi, etanol, energi gelombang dan energi matahari. Dari semua energi tersebut, energi matahari adalah energi alternatif terbaik yang dapat Anda pilih.


6. Apakah sumber energi utama di bumi?

Jawaban:
Sumber energi utama di bumi adalah cahaya matahari. Cahaya matahari merupakan sumber kehidupan di bumi karena manfaatnya bagi tumbuhan, hewan, dan manusia


7. Apa sumber energi terbesar di bumi ini?

Jawaban:
Sumber energi terbesar di bumi adalah matahari, hal ini karena matahari sangat berpengaruh terhadap kehidupan di bumi.


8. Sumber energi apa yang dibutuhkan oleh manusia?

Jawaban:
Dimana energi terdapat dalam berbagai bentuk yang kerjanya tergantung terhadap kemampuan organisme mengubah energi dari satu bentuk ke bentuk lainnya. Adapun bentuk-bentuk energi yang dibutuhkan dalam kehidupan seperti energi cahaya matahari, energi potensial, energi listrik, energi kimia, dan energi-energi lainnya


9. Dari mana asal energi matahari?

Jawaban:
Sumber energi matahari berasal dari reaksi fusi yang terjadi di dalam inti matahari. Reaksi fusi ini merupakan penggabungan atom-atom hidrogen menjadi helium. Reaksi fusi tersebut akan menghasilkan energi yang sangat besar.


10. Apakah fungsi energi otot?

Jawaban:
Fungsi energi otot digunakan untuk menggerakkan organ tubuh dalam melakukan kegiatan sehari-hari.


11. Apa itu sumber energi yang dapat diperbarui?

Jawaban:
Sumber energi yang dapat diperbaharui adalah sumber energi yang tidak akan habis bila digunakan terus - menerus. Contohnya panas bumi, angin, bioenergi, sinar matahari, aliran dan terjunan air, serta gerakan dan perbedaan suhu lapisan laut. 


12. Listrik dihasilkan dari alat apa?

Jawaban:
Kabel listrik atau PLN. Penjelasan: Pembangkit listrik adalah bagian dari alat industri yang dipakai untuk memproduksi dan membangkitkan tenaga listrik dari berbagai sumber tenaga, seperti PLTU, PLTN, PLTA, PLTB, PLTG, PLTS, PLTSa, dan lain-lain


13. Apa contoh energi air?

Jawaban:
Kincir air dan energi hidroelektrik merupakan bentuk-bentuk energi tenaga air. Bendungan hidroelektrik adalah contoh energi air dalam skala besar.


14. Apa perubahan energi panas?

Jawaban:
Jika energi panas diberikan pada sebuah benda maka akan terjadi perubahan suhu pada benda tersebut. Contoh energi panas dalam kehidupan sehari-hari yaitu menjemur pakaian, menyetrika dan memasak . Energi panas yang kita gunakan dalam kehidupan sehari-hari umumnya merupakan hasil dari perubahan energi panas.


15. Apa satuan dari energi?

Jawaban:
Satuan energi menurut Satuan Internasional (SI) adalah joule, satuan energi yang lain: erg, kalori, dan kWh. Satuan kWh biasa digunakan untuk menyatakan energi listrik, dan kalori biasanya untuk energi kimia.


16. Apa manfaat energi kinetik?

Jawaban:
Manfaat energi kinetik yang berubah menjadi panas itu antara lain: Bisa dimanfaatkan menjadi penghangat ruangan. Menjadi pembangkit listrik. Mematangkan dan menghangatkan suatu masakan.


17. Energi panas juga disebut energi apa?

Jawaban:
Energi panas yang bisa berpindah-pindah disebut sebagai energi kalor