14 Soal (Essay) Karakteristik Peserta Didik Beserta Jawaban
Kumpulan Soal (Uraian) Materi Karakteristik Peserta Didik
1. Apa yang dimaksud dengan karakteristik siswa?
Jawaban:
Menurut Hamzah. B. Uno (2007) Karakteristik siswa adalah aspek-aspek atau kualitas perseorangan siswa yang terdiri dari minat, sikap, motivasi belajar, gaya belajar kemampuan berfikir, dan kemampuan awal yang dimiliki.
2. Apa saja karakteristik peserta didik SD?
Jawaban:
Karakteristik anak usia pendidikan dasar yaitu senang bermain, bergerak, bekerja dalam kelompok dan senang memperagakan sesuatu secara langsung.
3. Apakah peserta didik memiliki karakteristik yang sama?
Jawaban:
Setiap peserta didik tentu memiliki latar belakang dan cara belajarnya masing-masing sehingga mereka memiliki karakter yang berbeda satu sama lain.
4. Bagaimana mengetahui karakteristik awal peserta didik?
Jawaban:
Karakteristik peserta didik dapat diketahui dari cara mereka berkomunikasi dengan orang lain baik secara verbal maupun non verbal. Guru dapat melihat karakteristik peserta didik saat mengajar di kelas melalui interaksi peserta didik dengan teman atau dengan guru sendiri.
5. Karakter siswa ada berapa?
Jawaban:
Marjanis menyampaikan 18 nilai pendidikan karakter, diantaranya religius, jujur, toleransi, disiplin, kerja keras, kreatif, mandiri, demokratis, rasa ingin tahu, semangat kebangsaan, cinta tanah air, menghargai prestasi, bersahabat/komunikatif, cinta damai, gemar membaca, peduli lingkungan, peduli sosial, tanggung jawab.
6. Apa saja karakteristik siswa SD kelas rendah?
Jawaban:
Adapun karakteristik Anak Masa Kelas Rendah menurut Sumantri dan Nana Syaodih (2006) adalah senang bermain, senang bergerak, senangnya bekerja dalam kelompok, dan senang merasakan atau melakukan sesuatu secara langsung.
7. Mengapa kita perlu mengetahui karakteristik peserta didik?
Jawaban:
Karakter siswa mempengaruhi proses belajar-mengajar di kelas. Penting bagi Guru Pintar untuk dapat mengenali dan memahami karakteristik peserta didik. Salah satu manfaat ketika Guru mengenali dan memahami karakter siswa adalah proses belajar mengajar yang berlangsung dengan lebih baik.
8. Bagaimana jika guru tidak memahami karakteristik anak didik?
Jawaban:
Seorang guru yang tidak menjadikan karakteristik siswa sebagai acuan dalam proses pembelajaran dan kurang memperhatikan karakteristik siswa, dapat mempengaruhi siswa dalam memahami materi pembelajaran. Proses pembelajaran yang tidak sesuai dengan karakteristik siswa menyebabkan pembelajaran yang tidak bermakna.
9. Bagaimana mengatasi masalah karakteristik peserta didik Anda?
Jawaban:
Tips Mengatasi Permasalahan Karakter pada Peserta Didik
1. Membangun Penguatan Karakter Melalui Manajemen Kelas. Di antara strategi yang bisa diterapkan yakni membangun program penguatan karakter dengan program manajemen kelas yang baik. ...
2. Mengintegrasikan Program Penguatan Karakter dengan Kurikulum.
10. Bagaimana cara menguasai karakteristik peserta didik?
Jawaban:
Beberapa Cara untuk Memahami Karakteristik Peserta Didik
1. Menjadi Teladan untuk Perilaku Anak Didik
2. Senantiasa Mengevaluasi Diri
3. Memahami Lingkungan Sekitar Anak
4. Mengenali Peserta Didik Lebih Dalam
5. Lakukan Pendekatan Psikologis
6. Perlakukan Siswa dengan Adil
7. Masuki Dunia Mereka
8. Jadilah Sahabat
11. Apa saja karakteristik peserta didik yang sukses?
Jawaban:
10 Karakter yang Perlu Anak Miliki Agar Sukses di Masa Depan
1. Rasa ingin tahu
2. Kemampuan sosial
3. Daya tahan
4. Integritas
5. Panjang akal
6. Kerendahan hati
7. Empati
8. Ketegasan
9. Kreativitas
10. Percaya diri
12. Bagaimana seorang guru menyikapi peserta didik dengan karakteristik yang berbeda beda?
Jawaban:
Salah satu sikap guru menghadapi karakter siswa yang berbeda-beda adalah dengan menyampaikan apa yang Anda pikirkan dengan cara interaksi yang baik dan tidak melukai hati anak-anak
13. Mengapa seorang guru harus mengetahui karakteristik dan perbedaan individu para peserta didik?
Jawaban:
Dengan pemahaman atas karakteristik individu peserta didik ini, guru dapat merekonstruksi dan mengorganisasikan materi pelajaran sedemikian rupa, memilih dan menentukan metode yang lebih tepat, sehingga terjadi proses interaksi dari masing-masing komponen belajar mengajar secara optimal.
14. Kendala apa saja yang dihadapi seorang pendidik dalam pembentukan karakter siswa?
Jawaban:
Kendala yang dihadapi dalam pembentukan karakter adalah:
1) sebagian siswa memiliki rasa percaya diri yang rendah;
2) sebagian siswa memiliki motivasi rendah dalam proses pembelajaran;
3) sebagian siswa pasif dalam mengikuti pembelajaran di kelas;
4) sebagian siswa acuh tak acuh