14 Soal (Essay) Perkembangan Islam di Dunia Beserta Jawaban
Kumpulan Soal (Uraian) Materi Perkembangan Islam di Dunia
1. Bagaimana masa kemajuan peradaban Islam di dunia?
Jawaban:
Zaman Kejayaan Islam (750 M - 1258 M) adalah masa ketika para filsuf, ilmuwan, dan insinyur dari Dunia Islam menghasilkan banyak kontribusi terhadap perkembangan teknologi dan kebudayaan, baik dengan menjaga tradisi yang telah ada ataupun dengan menambahkan penemuan dan inovasi mereka sendiri.
2. Apa saja bukti perkembangan Islam di dunia?
Jawaban:
1. adanya semakin banyak masjid di dunia.
2. banyaknya tempat pesantren dan ulama2 yg beragama.
3. perkembangan dakwah islam semakin meluas lewat tv dan internet
3. Bagaimana perkembangan islam di dunia ?
Jawaban:
Perkembangan islam didunia tidak lepas peranannya dari para pedagang xajirah arab yang selain berdagang juga menyebarkan islam ke seluruh dunia. Selain itu juga dibangun sistem kekhalifahan yang selain bekerjasama dengan bangsa lain diseluruh dunia juga ditambah dengan penyebaran islam keseluruh dunia.
4. Bagaimana Islam bisa menyebar ke seluruh dunia?
Jawaban:
Penyebaran Islam dimulai tak lama setelah wafat nabi Islam, Muhammad pada 632. Perdagangan yang terhubung ke banyak daerah telah membantu dalam penyebaran Islam. Selama hidupnya, komunitas Muslim di Semenanjung Arab hadir karena konversi ke Islam.
5. Kapan terjadi perkembangan Islam pada masa kejayaan Islam?
Jawaban:
Perkembangan Islam mencapai puncak kejayaan, terjadi di masa Khalifah Abdur Rahman ad-Dakhil (756 M-785 M) pada masa Daulah Umayyah, dan Khalifah Harun Ar-Rasyid (786 M-809 M) pada masa Daulah Abbasiyah,
6. Apa hikmah yang dapat diambil dari perkembangan Islam di dunia?
Jawaban:
Hikmah mempelajari perkembangan islam pada masa modern adalah sebagai berikut:
1. Islam tidak membenarkan sikap terlalu membanggakan terhadap generasi sebelumnya.
2. Mendorong semangat umat islam untuk berjuang.
3. Mendorong umat islam untuk meraih kemajuan yang hakiki.
7. Apa penyebab mundurnya peradaban Islam di dunia?
Jawaban:
Faktor kemunduran peradaban Islam
1. Kurangnya rasa tanggung jawab para pemimpin negara akan pentingnya menjaga wilayah kekuasaan yang luas.
2. Persoalan penduduk yang heterogen menyulitkan penyatuan dalam negara.
3. Lemahnya sikap para pemimpin negara.
4. Krisis ekonomi yang dialami oleh negara Islam.
5. Merosotnya moral para pemimpin yang berpengaruh pada kedaulatan negara
6. Tidak ada perkembangan dalam bidang ilmu pengetahuan dan teknologi
7. Konflik antara kerajaan Islam dengan Kristen Sistem peralihan kekuasaan yang menimbulkan perselisihan antarumat Islam
8. Siapa saja tokoh kejayaan Islam?
Jawaban:
7 Ilmuwan Islam Paling Berpengaruh Sepanjang Masa
1. Ibnu Sina (980-1037)
2. Al-Khawarizmi (780-850 M)
3. Jabir Ibnu Hayyan (721-815 M)
4. Ibnu al-Nafis (1213-1288 M)
5. Ibnu Khaldun (1332-1406 M)
6. Al Zahrawi (936-1013 M)
7. Ibnu Haitham (965-1040 M)
9. Berapa lama Islam berkuasa di dunia?
Jawaban:
Generasi-generasi Islam yang mampu menguasai peradaban dunia dalam kurun waktu ± 13 abad dan menciptaka sejarah Islam di dunia dengan citra yang baik. Sebuah sejarah baik yang terlahir dari sejarah Islam di dunia memang telah ditorehkan oleh Nabi Muhammad saw
10. Bagaimana pandangan Islam tentang perkembangan teknologi?
Jawaban:
Pandangan Islam terhadap sains dan teknologi adalah bahwa Islam tidak pernah mengekang umatnya untuk maju dan modern. Justru Islam sangat mendukung umatnya untuk melakukan penelitian dan bereksperimen dalam hal apapun, termasuk sains dan teknologi.
11. Apa saja bukti kontribusi Islam dalam Pengembangan ilmu di dunia?
Jawaban:
Berikut beberapa kontribusi intelektual Muslim dalam peradaban dunia di berbagai bidang:
1. Astronomi
2. Matematika
3. Fisika
4. Kimia
5. Ilmu Hayat
6. Ilmu Kedokteran
7. Filsafat
8. Sastra.
9. Geografi dan Sejarah
10. Sosiologi dan Ilmu Politik
11. Arsitektur dan Seni Rupa
12. Musik
12. Bagaimana Munculnya peradaban Islam di dunia?
Jawaban:
peradaban Islam pada dasarnya sudah ada pada awal pertumbuhan Islam, yakni sejak pertengahan abad ke-7 M, ketika masyarakat Islam dipimpin oleh Khulafa' al-Rasyidin. Kemudian mulai berkembang pada masa Dinasti Umayyah, dan mencapai puncak kejayaannya pada masa Dinasti Abbasiyah.
13. Apa manfaat mempelajari perkembangan islam di dunia?
Jawaban:
Pada dasarnya, mempelajari sejarah kebudayaan Islam bertujuan untuk mengetahui berbagai masalah kehidupan umat manusia yang berkaitan dengan hukum Islam. Selain itu, agar kita juga mengetahui berbagai masalah kehidupan umat Islam yang disertai dengan maju mundurnya kebudayaan Islam itu sendiri.
14. Apa saja peran Islam dalam kemajuan peradaban manusia?
Jawaban:
Pertama: Dengan melakukan interaksi dengan para Kristian dan berkontemplasi dengan mereka; Kedua: Menerjemahkan karya-karya ilmiah para ilmuwan Muslim dalam bahasa-bahasa bangsa Eropa; Ketiga: Mengajar di pusat-pusat ilmiah Eropa